RADARSEMARANG.COM, Demak – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Demak masih menunggu ketentuan baru terkait proses belajar mengajar (KBM) tatap muka. Meski begitu pihaknya sudah menyiapkan fasilitas protokol kesehatan saat pembelajaran tatap muka nanti.
“Sebelum ada ketentuan baru, kami belum berani melangkah terkait pembelajan tatap muka. Tapi kita siapkan penutup wajah (face shield), masker dan alat lainnya,” kata Kepala Disdikbud Eko Pringgolaksito.
Menurutnya, belum bisa menjalankan KBM tatap muka menjadi tantangan tersendiri bagi dunia pendidikan di Demak. Sebab, kata dia, tahun pelajaran tinggal dua bulan, Maret-April. Yaitu, pelaksanaan ujian dan kenaikan kelas atau kelulusan.
“Untuk itu, kita tetap kawal prioritas empat mata pelajaran (mapel). IPA, IPS, matematika dan Bahasa Indonesia,” katanya. Pihaknya telah menyiapkan daftar nominatif tetap untuk calon asesmen nasional dalam rangka mensukseskan empat mapel tersebut. (hib/zal)