RADARSEMARANG.COM, Demak – Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Lutfi melakukan sidak ke posko pengamanan tahun baru di Demak, tepatnya di pos terminal Kota Demak kemarin. Pengecekan posko tersebut dilakukan untuk memastikan kesiapan petugas dalam pengamanan sekaligus pelayanan pada masyarakat saat pergantian tahun.
Kapolda bersama rombongan turun dari kendaraan langsung mengecek satu persatu sarana prasarana yang ada di dalam posko, termasuk ketersediaan rapid test antigen.“Tentu, kita berterimakasih kepada semua pihak yang terlibat dan tanpa lelah dalam pengamanan Natal dan Tahun Baru (Nataru) ini,” katanya.
Pengamanan nataru dilakukan pihak kepolisian, TNI, Dinas Perhubungan, tenaga kesehatan dan Satpol PP. Dalam kesempatan itu, Kapolda memberikan bantuan tali asih kepada anggota yang telah melakukan pengamanan dan penjagaan posko.
“Jangan lupa jaga kesehatan diri sendiri, keluarga selama masa pandemi ini. Kita adalah garda terdepan dalam pengamanan Nataru ini,” ujarnya.
Kapolda juga berpesan agar anggota dalam bertindak sesuai dengan hukum yang ada, utamanya dalam penanganan pelanggaran yang terjadi.
Kapolres Demak, AKBP Andhika Bayu Adhittama mengatakan, saat ini petugas gabungan fokus pada maklumat kapolri dan surat edaran bupati terkait dengan protokol kesehatan (prokes) saat nataru. “Kita tindak tegas jika ada pelanggaran, utamanya kerumunan dan hal lain seperti menyalakan petasan saat tahun baru,” katanya. (hib/bas)