RADARSEMARANG.COM, Demak – Rumah Nur Khadik, 40, warga Desa Sumberejo, Kecamatan Mranggen kemarin pagi ludes terbakar. Diduga kebakaran dipicu korsleting. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun, korban mengalami kerugian ditaksir mencapai Rp 100 juta.
Kepala pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Demak Agus Nugroho LP mengatakan, rumah ukuran 7 x 12 meter persegi berkonstruksi kayu tersebut dilalap si jago merah saat ditinggal bekerja pemiliknya.
“Saat kebakaran terjadi, anak korban (Haikal) sedang asyik nonton televisi. Sedangkan, kakaknya Kristianti berada di dalam kamar. Haikal lalu memanggil kakaknya lantaran melihat ada asap dan api dari bagian atas rumah,” katanya.
Saat itu, Kristianti segera mengajak adiknya keluar rumah serta meminta pertolongan warga sekitar. Orang tuanya yang dihubungi saat itu masih bekerja di Semarang.
“Untuk memadamkan api, kita kerahkan mobil pemadam serta petugas ke lokasi. Damkar dari Karangawen dan Semarang,” ujar Agus. (hib/zal/bas)