27 C
Semarang
Monday, 14 April 2025

Sedulur FC Ramaikan Sepinya Kompetisi

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Batang – Tim sepak bola Sedulur FC ramaikan sepinya kompetisi liga. Tim tersebut terbentuk karena adanya pandemi covid, di saat seluruh aktivitas sepak bola di bawah PSSI terhenti.

Adanya pandemi membuat perantau asal Batang pulang ke kampung halaman. Memiliki visi yang sama, akhirnya kumpulan orang tersebut membentuk tim sepakbola. Komposisinya terdiri dari kalangan senior hingga pemain muda.

“Ini wadah untuk mencari keringat, dan mengembangkan bakat bagi sedulur-sedulur muda. Supaya bisa membanggakan Kabupaten Batang di Kancah Nasional,” ujar Subarno pelatih Sedulur FC pada RADARSEMARANG.COM.

Hadirnya tim tersebut tentu turut meramaikan dunia persepakbolaan di Kabupaten Batang. Sementara liga PSSI tidak berjalan, dan Persibat Batang urung bertanding. Beberapa laga persahabatan dijalani Sedulur FC. Terakhir mereka memenangkan pertandingan melawan tim Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar (PPLP) Kabupaten Batang, Sabtu (2/1/2021).

Laga persahabatan tersebut berjalan seru, dihadiri puluhan penonton. Kedua tim saling jual beli serangan. Babak pertama berhasil dikuasai Sedulur FC dengan mengamankan skor 2-0. Pertandingan berlangsung 2 kali 40 menit.

Tak mau kalah, PPLP Kabupaten Batang yang diproyeksikan untuk tim Persibat semakin menekan di babak kedua. Mereka berhasil menyamakan kedudukan, sebelum akhirnya kalah dengan skor 4-2. Pemain Sedulur FC Prasetyo Wahyu mencetak dua gol, sisanya dicetak oleh Nico Haryanto, dan Yoga.

Sementara itu, Subarno bersama para atlet yang bertanding menginginkan adanya kejelasan kompetisi liga. Mereka prihatin, vakumnya kompetisi akan menurunkan kebugaran dan kualitas pemain.

“Kami prihatin dengan generasi muda, saat ini banyak bergantung dengan gim-gim online. Harapannya melalui generasi muda itu bisa mengharumkan nama Batang di kancah nasional,” imbuhnya. (yan/sct/lis)


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya