30 C
Semarang
Saturday, 12 April 2025

Operasi Masker Tiga Kali Sehari

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Batang – Aparat gabungan terus gencarkan operasi protokol kesehatan. Intensitasnya pun semakin ditingkatkan bak minum obat, menjadi tiga kali sehari. Hal tersebut karena tiap kali operasi angkanya stagnan dikisaran 30-an orang pelanggar.

Seperti yang terjadi Senin (21/9/2020) pagi, 35 orang kedapatan tidak mengenakan masker. Operasi yustisi tersebut digelar aparat gabungan dari Polres Batang, Kodim 0736/Batang dan Satpol PP di Alun-alun Batang. Mereka dikenakan sanksi sosial menghafal Pancasila dan menyanyikan lagu Indonesia Raya.

Kapolres Batang AKBP Edwin Louis Sengka mengatakan, operasi ini bertujuan untuk menekan pelanggaran. Mendisiplinkan masyarakat yang tidak mematuhi protokol kesehatan dalam aktivitas keseharian. Penindakan operasi yustisi tersebut mengedepankan cara humanis, tegas dan terukur. “Operasi akan lebih intens lagi yakni sehari 3 kali, pagi, siang dalan malam,” ucapnya pada RADARSEMARANG.COM Senin (21/9/2020).

Kepala Satpol PP Kabupaten Batang Akhmad Fatoni mengatakan masyarakat yang terjaring operasi yustisi rata-rata lalai. Mereka mengaku lupa dan sedang tergesa-gesa. Operasi yang dilakukan selama ini, per hari rata-rata 31 orang terjaring razia. “Tetapi tingkat kepatuhan terhadap protokol kesehatan dalam menggunakan masker sudah cukup tinggi di kisaran 70 hingga 80 persen,” jelas Fatoni.

Ia juga mengatakan, walaupun tingkat kepatuhan sudah cukup baik, aparat akan terus menggelar operasi yustisi. Agar kelalaian masyarakat bisa ditekan semaksimal mungkin. “Operasi terus kita lakukan agar masyarakat betul-betul untuk selalu melaksanakan protokol kesehatan,” jelasnya. (yan/lis/bas)


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya