RADARSEMARANG.COM, BATANG – Kampanye terbuka calon Kepala Desa Gringsing Kabupaten Batang dari kandidat kuat Murtadho berlangsung di lapangan desa Gringsing diikuti ratusan massa pendukung yang kompak mengenakan kaos bergambar Ketela.
Kampanye dimulai pagi hari dengan senam bersama dan dilanjutkan jalan santai keliling desa dengan iringan tongprek dan drumband. Sambutan masyarakat luar biasa dan yang tidak bisa ikut menyambut di pinggir jalan yang dilalui sambil mengacungkan simbol dua jari. Selanjutnya dipaparkan visi misi dan peragaan cara pencoblosan yang benar.
Murtadho, 50, putra asli desa Gringsing yang berkarier sebagai TNI dengan pangkat terakhir Sersan Mayor dan bertugas di Koramil Rowosari Kendal. Murtadho merupakan prajurit sejati yang pernah dua kali ditugaskan ke Timor Timur dalam Operasi Seroja.
Niat Murtadho maju di Pilkades Gringsing didorong oleh keinginan lebih memajukan dan memakmurkan desa kelahiran serta membawa nama desanya ke jenjang yang lebih tinggi.”Banyak yang harus dibenahi terutama mentalitas dan etos kerja. Kami ingin melihat Gringsing yang maju, makmur, mandiri, religius dan demokratis,” tegas Murtadho.
Program visi misi unggulannya adalah pemberdayaan masyarakat dan aparat Pemerintahan Desa yang dimulai dari peningkatan SDM. Menjaga kerukunan lintas agama dan antar etnis, keamanan serta program kemudahan pengurusan sertifikat tanah massal yang akan diselesaikan tahun 2020 menjadi isyu menarik yang berhasil diangkat dan menaikkan pamor Murtadho.
Murtadho optimis bisa meraih simpati masyarakat desa Gringsing dan mengantongi suara terbanyak pada hari pencoblosan 29 Setember nanti. (han/adv/bas)