RADARSEMARANG.COM, Semarang – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Jateng memberikan apresiasi 44 atlet yang telah berlaga di ajang SEA Games 2023. Dua atlet wushu meraih medali emas, yakni Bintang Reindra Nada Gutara dan Tharisa Dea Florentina.
Apresiasi tersebut diberikan dalam acara Halalbihalal dan Silaturrahmi dengan para Atlet Jateng yang dihadiri Gubernur Jateng Ganjar Pranowo. “Kami akan kasih rekomendasi, diteruskan kepada Kemen PAN-RB. Teknisnya KONI untuk membantu,” jawab Ganjar bangga.
Ganjar pun berdialog dengan dua atlet wushu peraih medali emas, yakni Bintang Reindra dan Tharisa Dea. Tharisa sudah hampir lulus dari kuliahnya dan ingin menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) setelah lulus. “Sebelumnya kuliahnya bayar, karena dapat prestasi, sekarang saya tidak bayar kuliahnya,” jelas atlet asal Doplang, Bawen.
Sedangkan Bintang Reindra akan mendapat beasiswa, yang awalnya masih membayar. Mahasiswa Unnes semester 2 itu baru pertama kali mengikuti kejuaraan wushu di tingkat senior. “Kami TC di China langsung, kami bisa melewati semuanya,” katanya.
Sementara itu, Ketua Umum KONI Jateng Bona Ventura Sulistiana menuturkan, semua atlet Jateng diberikan apresiasi. KONI Jateng memberikan rekomendasi untuk beasiswa. Selain itu, bersama Pemprov Jateng akan merekomendasikan ke Kemen PAN-RB. “Semoga reward ini bisa men-support di tingkat nasional, PON akan linier ke Sea Games juga,” katanya.
Sebanyak 44 atlet Jateng dari 19 cabang olahraga, memperkuat kontingen Indonesia pada SEA Games Kamboja 2023. Klasemen akhir SEA Games 2023 Kamboja menunjukkan RI masuk tiga besar dalam ajang pertandingan olahraga terbesar di Asia Tenggara itu. Indonesia meraih 87 emas, jauh lebih tinggi dari target pemerintah, sebanyak 60 hingga 69 emas.
Total raihan medali yang dibawa RI yakni medali emas 87, medali perak 80, dan medali perunggu 109. Posisi pertama tetap diraih Vietnam dengan medali emas 136, medali perak 105, dan medali perunggu 114. Sementara posisi kedua, adalah Thailand dengan perolehan medali emas 108, medali perak 96, dan medali perunggu 108. (fgr/ida)