31 C
Semarang
Saturday, 19 April 2025

Bukan Senjata Api, Polisi Duga Pelaku Penembakan MUI Pakai Ini saat Beraksi

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Jakarta – Polisi menyebut terduga pelaku penembakan di Kantor MUI berinisial M, 60, tidak menggunakan senjata api, melainkan menggunakan air soft gun. Pasalnya, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto mengatakan bahwa di lokasi kejadian ditemukan ada butiran-butiran isi peluru dan ada tabung gas kecil.

“Nah ini yang biasanya disebut air soft gun, bukan senjata api,” ujarnya kepada wartawan di lokasi kejadian, Selasa (2/5).

Namun begitu, ia mengatakan masih akan menyelidiki lebih lanjut terkait hal itu dengan melibatkan Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) untuk memastikan senjata yang digunakan.

“Lebih detail Nanti kami minta labfor sebagai penyelidik apakah jenis senjata ini,” ungkapnya.

Sebelumnya, Wakil Sekretaris Jendral Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat bidang Pusat Dakwah dan Perbaikan Akhlak Bangsa, Arif Fahrudin menceritakan kronologis awal penembakan terjadi di Kantor MUI Pusat, Jakarta Pusat pagi tadi. Mulanya, ia mengatakan bahwa terduga pelaku datang ke kantor menggunakan travel.

“Mungkin ditanya staf kita dan security, mau bertemu siapa? ‘Mau ketemu pimpinan’. Atau mungkin salah satunya ketemu staf kita yang selama ini sering dia temui,” ujarnya kepada wartawan, Selasa (2/5).

Setelah itu, Arif mengatakan bahwa terduga pelaku kembali ditanya hendak bertemu siapa. Lantas dijawab mau bertemu Ketua MUI. Ia pun kemudian menunggu untuk bertemu.

“Terus gak tau, dia gak sabar atau gimana terus tiba-tiba mengeluarkan senjatanya itu,” katanya.

Setelah melakukan penembakan yang membuat beberapa orang luka, ia mengatakan bahwa terduga pelaku sempat mencoba kabur.

“Iya kabur, terus langsung dibekuk sama security kita. Dia melakukan perlawanan tapi langsung dibekuk,” ucapnya. (Jawapos.com)


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya