27 C
Semarang
Tuesday, 22 April 2025

Sebelum Penembakan, Kopda Muslimin Pernah Bikin Skenario Pencurian, Santet hingga Racuni Istri

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Semarang – Lima pelaku penembakan istri anggota TNI RW, 34 akhirnya dibekuk. Lima pelaku mempunyai peran masing-masing.

Sugiono alias Babi berperan sebagai eksekutor dan berboncengan dengan Ponco Aji Nugroho menggunakan Kawasaki Ninja.

Kemudian Supriono dan Agus Santoso yang naik motor Honda Beat bertindak sebagai pengawas. Pelaku terakhir yaitu Dwi Sulistyo sebagai pemasok senjata api diduga rakitan.

Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi mengatakan, penembakan tersebut dilatar belakangi suami korban yaitu Kopda Muslimin memiliki hubungan asmara dengan wanita lain. “Motifnya punya pacar lagi,” kata Kapolda didampingi Pangdam IV Diponegoro, Mayjen TNI  Widi Prasetijono dan Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman.

Bahkan dalam jumpa pers di Mapolda Jateng Senin (25/7/2022) juga terungkap jika Kopda Muslimin telah merencanakan pembunuhan istrinya tersebut dengan berbagai cara. Mulai dari meracuni, membuat skenario perampokan hingga menyantet korban.”Itu dari keterangan pelaku, besok kita kroscek dengan tersangka (Kopda Muslimin, red) kalau sudah tertangkap,” lanjut Kapolda.

Sementara itu KASAD Jenderal TNI Dudung Abdurachman mengapresiasi langkah cepat yang dilakukan oleh kepolisan daerah Jawa Tengah idak sampai seminggu keempat pelaku dan satu pelaku penyedia senjata sudah diamankan oleh tim gabungan. (mha/bas)


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya