RADARSEMARANG.COM, Magelang – Nusantara United FC tahu betul kapasitas Persikab Bandung, tim yang akan dihadapi pada lanjutan Liga 2 grup tengah di Stadion Moch. Soebroto Kota Magelang, Jumat (23/9).
Dibesut Stefan Rullin Keltjes, skema permainan mereka cukup kuat, dan cepat dalam melakukan serangan. Bagi Slamet Riadi, faktor itu sudah diperhitungkan sejak jauh-jauh hari. Bahwa Persikab Bandung saat ini dikenal sebagai tim agresif di Liga 2.
“Kita semua tahu Persikab Bandung ini merupakan tim legendaris dan kuat di Liga 2. Apalagi di setiap lini mereka cukup merata,” jelas pelatih Nusantara United FC itu saat pre-match press conference, Kamis (22/9) di Hotel Safira Kota Magelang.
Pelatih Nusantara United FC Slamet Riadi mengaku, timnya sudah siap meraih poin penuh dalam pertandingan melawan tim asuhan Stefan Rullin di kandang. “Kami sudah menyiapkan tim ini dengan baik beberapa hari ini dan semoga kemenangan perdana di kandang bisa kita raih. Kami siap melawan Persikab Bandung besok sore (Jumat, Red),” ujarnya.
Pelatih mengaku dari pertandingan terakhir kemarin yang gagal meraih point, ada beberapa hal yang perlu dievaluasi oleh tim. Salah satunya mental pemain dan ketenangan. Kegagalan ini akan menjadi motivasi tim untuk dapat meraih point tiga pada pertandingan tersebut.
Menurutnya persikab Bandung ini merupakan klub legendaris dan mereka juga baru mengalami kekalahan satu kali. Apalagi pemain mereka juga memiliki agresivitas tinggi. Semua lini merata. (rfk/lis)