RADARSEMARANG.COM, SEMARANG – Dua kali juara sebagai Kampung Pancasila, kini Rumpun Diponegoro RW 4 Mangunharjo, Tembalang, dicanangkan sebagai Kampung Pancasila oleh Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi dan Dandim Letkol Honi Havana Kamis (19/5).
Ketua RW 4 Mangunharjo, Kecamatan Tembalang, Hendro Kelono, menjelaskan, masyarakat RW 4 sangat mengedepankan nilai-nilai luhur Pancasila, kebhinekaan, gotong royong, dan menjujung tinggi nilai toleransi sudah ditanamkan sejak tahun 1986.
“Nilai-nilai Pancasila sudah diterapkan, karena masyarakat banyak berlatar belakang tentara. Anak-anaknya mendapatkan pendidikan Pancasila dan militer oleh orang tuanya. Semuanya sudah menyatu,” katanya.
Menurutnya, pada 2017, wilayah RW 4 mendapatkan juara 1 lomba agamis dan toleran. Nilai luhur terkait dengan kebersamaan dan keberagaman sangat dijunjung tinggi. Kemudian tahun 2019, mendapatkan juara 1 lomba Kampung Pancasila yang diadakan oleh RADARSEMARANG.COM yang bekerja sama dengan Pemkot Semarang. “Di situ lebih majemuk lagi, karena nilai-nilai yang ada di dalam Kampung Pancasila sudah menjadi ruh dalam kehidupan masyarakat di sini,” tuturnya.
Dandim 0733 Semarang, Letkol Inf Honi Havana sangat mengapresiasi. “Pancasila bukan hanya dihafal, dipajang, dan dibunyikan saja. Tetapi paling penting diamalkan sehari-hari,” katanya.
Selain itu, terdapat program apresiasi Kampung Pancasila yang sudah dicanangkan di hampir seluruh kecamatan se-Kota Semarang. “Perlu wahana untuk mengapresiasi, penilaian minggu depan. Yang menang akan tampil ketika Hari Lahir Pancasila sebagai wujud apresiasi dan menjadi contoh,” katanya.
Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi mengungkapkan, ideologi Pancasila sebagai syarat mutlak warga negera Indonesia, khususnya Kota Semarang. Dengan program tersebut, masyarakat bisa tetap teguh kepada Pancasila. “Jadi tidak perlu didiskusikan lagi tentang NKRI, NKRI harga mati itu memang benar,” tegasnya.
Pada kesempatan tersebut, Hendi juga memberikan apresiasi kepada Dandim 0733 BS/Kota Semarang Honi Havana atas kontribusi luar biasanya yang telah membuat Kampung Pancasila dan Bazar Kampung Pancasila. (fgr/den/ida)