27 C
Semarang
Monday, 21 April 2025

Minta DPUPR Pelototi Kualitas Proyek

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Salatiga – Wali Kota  Salatiga Yuliyanto meminta kepada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Salatiga untuk melakukan pengawasan serius terhadap kualitas pekerjaan suatu proyek.

Wali kota dalam arahannya juga berharap Kota Salatiga memiliki laboratorium aspal, besi, dan beton. Selama ini pengujian kualitas pekerjaan masih berkerjasama dengan daerah lain, ini adalah potensi mendatangka PAD jika Kota Salatiga memiliki sendiri laboratorium tersebut. Selain itu akan mempercepat proses pekerjaan karena pengujian kualitas tidak harus menunggu hasil yang diujikan ke Semarang.

“Dalam pekerjaan suatu proyek tolong para pengawas untuk melakukan pengawasan secara baik, proyek yang ada sudah menggunakan barang dan bahan yang bekualitas anamun jika tukang dalam pengerjaan atau pemasangan asal-salan nanti jadinya juga tidak bagus,” pinta Yuliyanto.

Sementara Kepala DPUPR Suryana Adhi  Setyawan menyampaikan kekuatan personel, serta kendala yang masih dialami di dinas yang diampunya.”Anggaran belanja tahun 2021 DPUPR sebanyak Rp 97,9 miliar sekian. Adapun personel kami berjumlah 95 pegawai dengan rincian 53 ASN, 42 Non ASN dan baru saja kita mendapat tambahan dua personil CPNS, ” tutur Suryana Adhi saat acara pengarahan wali kota kepadastaf DPUPR yang dipandu PLH Sekda Muthoin di Rumah Dinas Wali Kota belum lama ini.

Sementara kendala yang cukup nampak yang perlu diantisipasi. Misalnya, banyak saluran irigasi yang rusak, pemanfaatan saluran irigasi yang tidak sesuai, serta pemanfaatan saluran air yang tumpang tindih.

“Kendala yang dihadapi lain adalah potensi belum terpastikan dan terkoneksinya rencana antarbidang, misal bidang yang menangani gedung merencanakan talut sementara bidang yang mengerjakan jalan juga merencanakan pembuatan talut, ” imbuhnya. (sas/bas)


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya