30 C
Semarang
Saturday, 19 April 2025

Saraf Kejepit, Ereksi Sulit

Artikel Lain

Tanya dr Andi:

Dua tahun yang lalu saya jatuh dari sepeda, tulang belakang retak, tapi masih bisa jalan dan bekerja seperti biasa. Sekarang ereksi saya terganggu. Sudah 3 bulan ini kurang keras. Apakah ini karena gangguan tulang belakang dan bagaimana agar ereksi baik kembali. Sebelumnya saya ucapkan terima kasih.

Tn R di Smg.

Jawab dr Andi:

Cedera tulang belakang bisa membuat saraf terjepit, dan ini bisa menyebabkan gangguan ereksi, gangguan buang air kecil dan buang air besar. Tulang belakang kita terdiri dari ruas-ruas, dan di antara tiap ruas ada bantalannya. Di antara bantalan tulang belakang, keluar lah saraf-saraf tepi dari sumsum tulang belakang (medulla spinalis). Bila ada cedera, benturan, salah angkat barang, posisi yang salah saat mengangkat benda berat, akan bisa terjadi jepitan saraf tulang belakang, yang disebut HNP (hernia nukleus pulposus).

Pemeriksaan: ada rasa kesemutan/nyeri dari pinggang, bisa dijalarkan ke tungkai, betis, paha, telapak kaki. Ada kelemahan otot paha, betis, telapak. Ada gangguan ereksi, berkemih dan buang air besar.

Pemeriksaan: X foto rontgen tulang belakang/vertebra, MRI/CT scan. Biasanya tampak ada tonjolan tulang/diskus/bantalan tulang belakang yang menekan saraf.

Pengelolaan: selain obat antiradang, bisa dilakukan fisioterapi, latihan penguatan otot punggung, dan pembedahan, prinsipnya untuk mengurangi jepitan pada saraf.

Agar bisa ereksi lagi dengan baik, sebaiknya segera konsultasi ke dokter, nanti dicari penyebabnya serta diberikan obat, baik berupa obat minum, injeksi, akupunktur, atau rehabilitasi medik lainnya. (*)


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya